Cari

Jumat, 04 Juni 2010

Daging Sintesis Dejapi Makanan Bergizi Tinggi

ABSTRAK

Biya Ebi, dkk. Daging Sintesis Dejapi Makanan Bergizi Tinggi. Dosen Pembimbing: Nur Fatehah, S.Pd. M.a. Research Of Technology Competition Tahun 2010. 14 halaman.

Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam, akan tetapi sumber daya alam tersebut kurang dimanfaatkan secara maksimal seperti dedak atau bekatul dan jantung pisang. Dedak atau bekatul yang dikenal sebagai bahan pangan ternak kurang dilirik oleh masyarakat untuk dikonsumsi. Di sisi lain dedak memiliki kandungan gizi yang tinggi dan memiliki khasiat yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Kemudian, jantung pisang juga kurang diberdayakan secara maksimal, sebagaimana dalam masyarakat hanya diolah menjadi makanan biasa sehingga kurang diminati, padahal jantung pisang juga memiliki kandungan gizi yang tinggi dan berkhasiat bagi kesehatan. Selain itu, Indonesia yang merupakan negara berkembang memiliki banyak sekali permasalahan yang terjadi seperti kekurangan pangan. Oleh karena itu, Daging sintesis dejapi yang terbuat dari dedak dan jantung pisang sebagai sumber makanan baru dapat dijadikan solusi dan jawaban akan banyaknya masalah yang terjadi di masyarakat, seperti kurangnya pemanfaatan sumber daya alam secara maksimal seperti dedak dan jantung pisang, serta keterbatasan pangan dan gizi.

Zat gizi yang terkandung pada dedak, antara lain 14% protein, 18% lemak, 36% karbohidrat, 105 abu, 12% serat kasar (diunduh dari http://www.jurnalnet.com/konten.php?nama=BeritaUtama& topik=5&id=287, 12 Mei 2008, 21:00), serta serat pangan, serat pencernaan (dietary fibres), oryzanol, asam ferulat, tokoferol (vitamin E), mineral, fotosterol, inositol, serta vitamin B kompleks (B1, B2, B3, B5, B6, dan B15) (diunduh dari http://gasolpertanianorganik.blogspot.com/2006/04/ bekatul.html, 12 mei 2008, 22:12). Kemudian, Jantung pisang memiliki kandungan 1,2% protein; 0,3% lemak; 7% karbohidrat; fosforus dan zat besi serta sedikit kandungan tanin yang menyebabkan sepat dan pahit.

Alasan dari pemanfaatan dedak dan jantung pisang sebagai bahan daging sintesis dejapi adalah memiliki nilai atau kandungan gizi yang tinggi, banyak terdapat disekitar kita, mudah didapat, serta murah dan praktis. Untuk pembuatannya pun sangat mudah, hanya menambahkan semua bahan yang tersedia seperti dedak, jantung pisang, tepung terigu, garam, dan sedikit air. Kemudian dikukus. Untuk pemanfaatannya pun beragam, daging dejapi yang telah dibuat dapat digoreng ataupun dimasak. Setelah pembuatan daging sintesis dejapi, kita harus memperkenalkanya kepada masyarakat yaitu dapat dengan cara mengadakan pelatihan kepada kelompok PKK atau kelompok lain yang ada pada masyarakat.

Hal – hal diatas dapat memberikan sebuah simpulan sebagai berikut: Sumber daya alam kurang termanfaatkan secara maksimal seperti dedak dan jantung pisang yang memiliki potensi yang baik untuk dimanfaatkan secara optimal dalam pengolahannya sebagai bahan makanan bagi manusia karena mangandung nilai gizi yang tinggi, banyak terdapat disekitar kita, dan harganya relatif murah; pemanfaatan dedak dan jantung pisang menjadi daging sintesis dejapi dapat dimanfaatkan sebagai sumber makanan baru serta dapat dijadikan alternatif solusi penanganan kelaparan dan gizi buruk di Indonesia; serta harus adanya upaya memperkenalkan daging sintesis dejapi kepada masyarakat yang dapat dilakukan melalui berbagai cara. Sehingga kami dapat memberikan saran seperti berikut: Sumber daya alam yang ada disekitar kita harus dimanfaatkan secara maksimal dan optimal;kKita harus lebih inovatif dalam pengolahan dan pemanfaatan sumber daya alam yang ada; serta kita harus mampu melihat potensi lain yang ada pada sumber daya alam seperti dedak yang tidak hanya untuk pakan ternak.

Kata Kunci: Daging Sintesis, Dejapi, Dedak, Jantung Pisang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar